Dispora Kota Tangerang Kirim 186 Atlet untuk Berlaga di Popda 2018

KOTA TANGERANG,PenaMerdeka – Pemerintah Kota Tangerang melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tangerang mengirim 186 atlet dan 91 pelatih dan official untuk bersaing di Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) 2018 Banten, Jumat (04/05).

Perhelatan yang digelar di Kabupaten Tangerang ini, Dispora Kota Tangerang mengirimkan 19 Cabang Olahraga (Cabor) untuk bersaing dengan daerah lain di Provinsi Banten nanti.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tangerang, Dedi Suhada menjelaskan, Popda 2018 ini sebagai langkah pembinaan kepada seluruh atlet di Kota Tangerang supaya mampu bersaing secara sportif, dan membawa nama baik Kota Tangerang.

“Mereka yang ikut sudah mengikuti seleksi yang ketat, sehingga atlet-atlet ini diharapkan mampu meraih juara dalam kegiatan yang berlangsung dari 4 Mei hingga 11 Mei,” jelas Dedi.

Dedi Suhada menlanjutkan, dengan adanya seleksi yang cukup ketat ini, mudah-mudahan para atlet Kota Tangerang mampu meraih juara di Popda 2018 ini. (aputra)

Disarankan
Click To Comments