Sopir Truk Tanah di Tangerang yang Tabrak Bocah SD Hingga Kerusuhan Positif Narkoba

KONDISI DI LOKASI DIPASTIKAN SUDAH KONDUSIF

KABUPATEN TANGERANG,PenaMerdeka – DWA (21), sopir truk tanah di Tangerang yang menabrak bocah SD hingga berujung kerusuhan lantaran amarah warga sekitar memuncak dinyatakan positif narkoba.

Atas insiden yang terjadi Jalan Salembaran, Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Banten itu menelan korban ANP anak berusia 9 tahun, dan SD (20).

Peristiwa rombongan truk tanah di Tangerang yang mengaspal itu diduga beroperasi di luar jam operasional pada peraturan yang ditetapkan Pemerintah Kabupaten Tangerang.

“Pengemudi ditetapkan jadi tersangka atas kelalaiannya yang menyebabkan korban. Ya, tersangka positif sabu-sabu,” kata Wakapolda Metro Jaya, Brigjen Djati Wiyoto Abadhy kepada wartawan di Tangerang, Kamis (7/11/2024) malam.

Kecelakaan ini juga memicu amarah warga. Truk tersebut dirusak. Bahkan Wakapolres Metro Tangerang Kota AKBP Yolanda Evalyn Sebayang terluka terkena lemparan dari warga.

Djati memastikan saat ini kondisi di lokasi sudah kondusif.

“Barang bukti truk tetap di sana, nanti kita amankan, dan sampai malam ini terus kita jaga situasinya dan laporan sudah cukup kondusif di Teluk Naga,” pungkasnya. (hisyam)

Disarankan
Click To Comments