Polisi Pelototi Ketat Penggilingan Padi Jaga Ketentuan HPP

KAWAL SWASEMBADA PANGAN

JAKARTA,PenaMerdeka – Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri disebut sudah melakukan pemantauan ketat terhadap pergerakan harga dan distribusi beras.

Dalam hal ini, jajaran Direktorat Tindak Pidana Khusus (Ditkrimsus) melakukan pengawasan harian guna memastikan seluruh penggilingan padi.

Pengawasan itu dalam menindaklanjuti permintaan Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman agar mematuhi ketentuan HPP.

“Polri sudah melakukan pemantauan, banyak permasalahan terkait beras yang kami tangani. Kami akan terus menekan dan memastikan penggilingan padi tetap berkomitmen sesuai HPP,” ucap Kepala Bareskrim Polri, Komisaris Jenderal Wahyu Widada dalam keterangannya Sabtu (15/2/2025).

Wahyu juga menegaskan kesiapan Polri dalam mendukung percepatan swasembada pangan sesuai arahan Presiden RI, Prabowo Subianto dan Mentan Amran.

“Kami siap mengawal dan melaksanakan kebijakan pemerintah dalam mewujudkan swasembada pangan nasional,” katanya.

Sebelummya, Amran meminta Kabareskrim Polri untuk mengawal proses serapan gabah sesuai Harga Pembelian Pemerintah (HPP) senilai Rp6.500 per kg.

Amran menegaskan pembelian gabah petani sesuai HPP sejalan dengan arahan Presiden Prabowo Subianto untuk mempercepat swasembada pangan.

“Kita harus jaga agar HPP tidak turun. Jika turun, dampaknya bisa memicu kemiskinan, kesengsaraan, dan kerugian bagi petani serta negara,” kata Amran dalam keterangan sama. (Gie)

Disarankan
Click To Comments