KOTA DEPOK,PenaMerdeka – Siapa yang tak kenal Iwan Fals, pencipta lagu-lagu abadi ini dikabarkan mendulang tingkat keterkenalan signifikan untuk survei Balon walikota dan wakil walikota Depok pada 2020 mendatang.
Meskipun warga Depok tidak terlalu merespon perihal tokoh yang akan maju di Pilkada nanti, tetapi catatan Iwan Fals masuk dalam bursa calon cukup membuat konstelasi politik mulai berubah.
Dalam survei tersebut ada sebanyak 48 persen warga yang tidak mengetahui kalau di kota Depok akan perhelatan Pilkada.
Dilihat dari data survei yang dilakukan Klinik Digital Vokasi Universitas Indonesia (UI) bersama dengan satu kelompok pegiat media sosial, Iwan Fals mendapat dukungan 13 persen dari warga kota Depok.
Lalu di peringkat ke dua, disusul dengan Mohammad Idris (Wali Kota Depok saat ini) yang mendapatkan persentase 12 persen, dan Pradi Supriatnya (Wakil Wali Kota Depok saat ini).
Devie Rahmawati, pengamat sosial yang juga peneliti dari Klinik Digital Advokasi UI, menyebut nama Iwan Fals besar karena status legendarisnya sebagai seorang musisi yang banyak dikenal masyarakat.
“Iwan Fals seperti diketahui seorang publik figur. Namanya besar di kancah musik. Sementara Idris dan Pradi adalah wali kota-wakil wali kota Depok yang memimpin sekarang. Keduanya diuntungkan karena intensitas sosialisasi kepada masyarakatnya tinggi,” ujar Devie. (ers)