Datangi BNPB Bahas Penanganan Covid-19, Wakil Ketua MPR: Semakin Berat

JAKARTA,PenaMerdeka – Wakil Ketua MPR, Zulkifli Hasan menyambangi Kantor Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) bertemu dengan Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Doni Monardo. Pertemuan ini guna membahas penanganan virus corona.

“Kami menerima kunjungan bapak wakil ketua MPR RI, bapak Zulkifli Hasan. Dalam pertemuan ini kami membahas sejumlah hal yang berhubungan dengan penanganan virus corona atau Covid-19,” kata Doni di kantornya, Senin (13/4).

Doni menerangkan, pertemuan ini juga membahas soal pelaksanaan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di sejumlah wilayah.

“Upaya pencegahan harus lebih optimal, shingga konsep PSBB bisa efektif terlaksana dengan baik jika pemerintah pusat hingga daerah saling bersinergi. Sehingga dibutuhkan kerja sama dalam upaya kita menanggulanginya,” ujarnya.

Di kesempatan yang sama, Zulkifli Hasan mengatakan, kerja Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 akan semakin berat. Menurutnya, penyebaran Covid-19 belum berakhir, bahkan Zulhas menyebut ada potensi penularan semakin meluas.

“Bencana ini seluruh dunia, dan ini belum menunjukkan tanda-tanda berakhir. kemungkinan bulan-bulan mendatang kita menghadapi wabah yang lebih tinggi, kita akan menghadapi dampak yang lebih tinggi,” ujarnya. (rur)

Disarankan
Click To Comments