Hattrick! Cabor Silat Kota Tangerang Sabet Juara Umum Porprov Banten

7 EMAS, 5 PERAK, DAN 5 PERUNGGU

KOTA TANGERANG,PenaMerdeka – Cabang olahraga (cabor) Pencak Silat Kota Tangerang berhasil menjadi juara umum pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI Banten. Juara umum ini merupakan yang ketiga kalinya diraih kota bermoto Akhlakul Karimah tersebut.

Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kota Tangerang, Irman Pujahendra menerangkan, juara itu dapat disabet berkat kerjasama tim yang sangat baik, mulai dari pelatih hingga atlet. Sehingga capaian memperoleh juara umum pada Porprov Banten kembali diraih.

“Saya ucapkan terimakasih kepada semua tim yang tergabung dalam Pencak Silat Kota Tangerang. Sehingga atlet kita berhasil menjadi juara umum,” ucapnya, Jum’at (25/11/2022).

Irman menyebutkan, medali yang berhasil dibawa pulang terdiri dari 7 medali emas, 5 medali perak, dan 5 medali perunggu. Hasil dari Porprov Banten ke-VI ini akan dihadapkan pada Pra Pekan Olahraga Nasional (PON) dan PON pada 2024 mendatang yang berlokasi di Aceh.

“Prestasi ini harus tetap dijaga. Kami akan terus memberikan yang terbaik untuk atlet dan pelatih, serta akan membawa nama baik Kota Tangerang pada olahraga Pencak Silat,” jelasnya. (hisyam)

Disarankan
Click To Comments