Pilkada Kota Tangerang, Sachrudin Ambil Formulir Cawalkot ke Demokrat

RANGKUL PARTAI-PARTAI KOLABORASI PEMBANGUNAN

KOTA TANGERANG,PenaMerdeka – Ketua DPD Partai Golkar Kota Tangerang, Sachrudin resmi mengambil formulir pendaftaran calon kepala daerah di DPC Partai Demokrat Kota Tangerang, Selasa (23/4/2024).

Namun, mantan Wakil Wali Kota Tangerang itu tidak mengambil secara langsung formulir tersebut ke sekretariat DPC Demokrat di kawasan Tanah Tinggi, melainkan diwakilkan kepada tim.

Mereka yang hadir antara lain anggota DPRD Fraksi Golkar Rusdi Alam, Bappilu Partai Golkar Kota Tangerang Edi Muadi dan sejumlah kader lainnya.

“Hari ini kami mengambilkan formulir untuk Ketua DPD Partai Golkar Kota Tangerang Pak H Sachrudin, InsyaAllah beliau akan menyerahkan langsung pada saat hari penutupan,” ucap Edi usai pengambilan formulir kepada wartawan.

Edi mengungkapkan, Sachrudin ikut mengambil formulir di Demokrat bahwa dalam membangun Kota Tangerang diperlukan kerjasama, sehingga kolaborasi menjadi keniscayaan.

Terlebih Partai Demokrat masuk dalam Koalisi Indonesia Maju atau koalisi pengusung Capres 02 sehingga untuk itu, pihaknya ingin merangkul seluruh partai dalam membangun Kota Tangerang.

“Hari ini juga bakal daftar ke PKB, selain dengan Demokrat, Partai Golkar juga sudah penjajakan dengan PPP pada Kamis besok ke PDI Perjuangan dan PSI,” katanya.

Sementara ketika ditanya calon pendamping Sachrudin, Edi menegaskan bahwa nama dimaksud ‘sudah di kantong’ namun enggan menjelaskan lebih lanjut mengenai nama sudah di kantong tersebut.

“Arahannya Pak Sachrudin, kalau ada temen-temen wartawan yang nanya pendamping bilang saja udah di kantong he..he…, pokoknya muda, gagah dan terpercaya,” ungkapnya.

Sementara, Ketua Badan Komunikasi Strategis (Bakomstra) dan Wakil Ketua Satgas Pendaftaran Penjaringan Calon Kepala Daerah DPC Partai Demokrat Kota Tangerang, Deni Ardiansyah menjelaskan hingga kini sudah ada lima (5) kandidat yang mengambil dan mengembalikan formulir di Partai Demokrat.

“Ada yang sudah konfirmasi, tapi memang kebetulan belum hadir,” katanya.

Untuk sejumlah nama ujarnya bahkan sudah mengembalikan seperti Erlangga Yuda Nugraha, Jazuli Abdillah, Barata Yuda serta Helmi Halim.

“Awalnya dari tanggal 15 sampai tanggal 20 April 2024, nah setelah kita koordinasi dan melihat perkembangan serta antusias maupun banyak yang konfirmasi untuk ikut pendaftaran dan penjaringan, maka di hari Senin tanggal 22 April akhirnya diputuskan masa pendaftaran dan penjaringan diperpanjang sampai 27 April 2024,” paparnya.

Deni mengatakan, tidak ada hak istimewa bagi pendaftar di Partai Demokrat, untuk itu mereka wajib ikut penjaringan baik kandidat dari internal maupun eksternal Partai Demokrat. 

“Makanya kami buka pendaftaran dan penjaringan bersifat terbuka untuk umum,” tuturnya.

Usai tahapan pendaftaran dan penjaringan bakal calon di DPC, Deni menyatakan, seluruh nama-nama tadi akan dibawa ke DPP Partai Demokrat untuk dilaksanakan penjaringan kembali. 

“Untuk Pilgub penjaringan dipimpin langsung oleh Ketum kami Pak AHY dan Ketua OKK dan untuk bupati atau wali kota dipimpin oleh Sekjen dan Bappilu,” ungkapnya.

Karena itu, Edi menambahkan, meski pada proses pengambilan formulir masih boleh diwakilkan pada tim namun ketika akan mengembalikan formulir atau mendaftar maka kandidat atau calon bersangkutan harus hadir langsung ke Partai Demokrat. (hisyam)

Disarankan
Click To Comments