Adipura Kota Tangerang Dicoreng, Pasca Acara Alun-alun Disisakan Sampah Berserakan
KOTA TANGERANG,PenaMerdeka – Maksud hati ingin menggelar sosialisasi program kesehatan. Tetapi pasca dilangsungkan acara ‘Jalan Sehat’ di Alun-alun A Yani, Sukarasa, Kota Tangerarang oleh produsen kopi ternama, ternyata mendapat protes warga lantaran menyisakan sampah berserakan dan dianggap mencoreng Adipura.
Oktian Jaya Wiguna, Ketua Forum Kota Hijau Kota Tangerang, pihaknya mengaku kecewa setelah adanya keluhan sampah yang berserakan di lokasi acara dari warga Kota Akhlakul Karimah.
Ia menyayangkan, pasalnya dengan pagelaran yang megah tetapi panitia penyelenggara (Panpel) tidak tanggap kebersihan sehingga menimbulkan sampah berserakan.
“Padahal melalui kegiatan yang dikunjungi ribuan warga ada kesempatan memberikan edukasi soal kebersihan kepada masyarakat,” kata Oktian dikomfirmasi via seluluernya, Minggu (25/3/2018).
Dalam keterangannya ia juga mengaku berang bercampur sedih. Sebab Kota Tangerang sedang dalam tahapan Adipura, sementara ini justru ada pihak yang memperburuk citra Kota Tangerang.
“Harusnya penyelenggara mengikuti prosedur pemerintah, jangan seenaknya aja menggelar acara tapi lupa menjaga kebersihan sampai membuat sampah berserakan,” jelasnya.
Maka itu pemerintah harus tegas lagi saat memberikan ijin atas acara supaya kondisi serupa tidak terulang lagi.
“Harus melakukan penekanan kepada panitia. Karna ente dateng bersih, pulangnya juga harus bersih dong. Jangan mengandalakan pasukan oranye (petugas kebersihan Pemkot Tangerang, red),” kata Oktian jengkel.
Sebelumnya, Susetyowati salah seorang netizen yang kerap berkunjung ke lokasi tempat berolahraga mengeluhkan kondisi Lapangan A Yani yang dipenuhi sampah berserakan.
“Kapan warga tangerang bisa sadar dengan sampah sampah yang berserekan kayak gini,” kata Susetyowati dalam postingannya.
Hingga berita dilansir pihak penyelenggara tidak dapat ditemui untuk dikomfirmasi. (deden)