Vs Jepang U-19, Momentum Sumpah Pemuda Jaga Asa Lolos Piala Dunia

JAKARTA,PenaMerdeka – Hari ini tanggal 28 Oktober, masyarakat Indonesia memperingati Hari Sumpah Pemuda. Berbarengan di waktu yang sama juga Timnas Indonesia bakal meladeni Jepang di perempat final Piala Asia kelompok U-19.

Laga yang akan dilangsungkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Minggu (28/10/2018) pukul 19:30 WIB merupakan momentum tim asuhan Indra Sjafrie jika lolos menumbangkan Jepang akan otomatis tampil di Piala Dunia U-20 pada 2019 mendatang.

Egy Maulana Vikri Cs memang tercatat sebagai tim underdog dari seluruh tim yang mampu menembus ke perempat final Piala AFC 2018. Sejarah pun bakal terukir setelah sejak 1978, pasalnya Indonesia selalu absen mentok tak pernah masuk semifinal di kejuaraan bergengsi tingkat Asia tersebut.

Ya, Timnas Indonesia harus mengantongi spirit ‘semangat muda’ di momen Hari Sumpah Pemuda supaya nanti bisa melenggang ke semifinal.

Menurut M Fadhlin Akbar Tokoh Muda Banten, nantinya pecinta di cabang olahraga yang paling banyak peminatnya ini memang menaruh harapan tinggi kepada skuad Timnas Indonesia U-19.

“Prestasi skuad ‘Garuda Muda’ di ajang Piala Asia kali ini sudah pasti banyak yang menunggu, terutama jutaan masyarakat pecinta olahraga rakyat ini,” kata anak Gubernur Banten Wahidin Halim (WH) ini ditemui penamerdeka.com, Minggu (28/10/2018).

Kata Fadhlin memprediksi, laga nanti akan berlangsung ketat. Indonesia akan tetap mengambil inisiatif menyerang dengan pola 4-2-3-1, sebab pola ini sudah sejak awal terlihat di babak penyisihan Grup A ketika di laga pamungkas menumbangkan Uni Emirat Arab (UEA) 1-0, membenamkan Cina Taipei 3-1 serta meskipun kalah dalam laga dramatis melawan Qatar yang berkesudahan 5-6.

Dengan skema permainan seperti itu menurutnya lantaran pasukan Indra Sjafrie diuntungkan dengan pemain yang mengantongi skil mumpuni untuk lini depan bersama Egy Maulana Vikri, Sutan Sulaiman, Saddli Ramdani serta pemain spesialis pengganti Todd Rivaldo Fere.

Todd Rivaldo terbilang bertubuh kecil tetapi mempunyai skil individu bagus, jadi sangat potensi mengacak konsentrasi pertahanan lawan.

“Meski menjadi underdog kita punya bagus di lini depan, mudah-mudahan lini pertahanan Timnas U-19 sudah dievaluasi lantaran dinilai kerap gampang ditembus lawan. Contoh saat lawan Qatar,” ucap Calon DPD-RI periode 2019-2024 nomor urut 36 ini.

Kita doakan supaya Timnas U-19 bisa tampil di Piala Dunia Polandia 2019. Jepang kata Fadhlin memang tim kuat, tetapi bukannya tidak bisa dikalahkan oleh tim underdog Indonesia. Kita diuntungkan dengan dukungan supporter karena bertindak sebagai tuan rumah.

“Semangat muda tetap harus ditonjolkan dalam tim Garuda Muda menjaga asa lolos Piala Dunia. Masyarakat Indonesia yang hadir di stadion secara langsung kasih suport yang bagus, jutaan penonton yang menyaksikan lewat layar kaca juga beri doa ke Timnas saat momen Sumpah Pemuda ini. Semoga sukses,” tandas Fadhlin WH. (hisyam)

Disarankan
Click To Comments