Kemenkeu Ungkap Ada Dua Hal Kendala Penyerapan Anggaran Kesehatan

JAKARTA,PenaMerdeka – Staf Ahli Menteri Keuangan Bidang Pengeluaran Negara, Kunta Wibawa Dasa Nugraha mengungkapkan, ada dua hal yang menjadi kendala dalam penyerapan anggaran kesehatan.

Kendala tersebut di antaranya adalah keterlambatan klaim baik insentif tenaga kesehatan dan biaya perawatan.

“Ini yang kita melihat kendalanya terutama adalah keterlambatan klaim, sebenarnya sudah dilaksanakan tapi pencairannya belum,” kata Kunta melalui telekonferensi, Rabu (8/7/2020).

Kunta mengatakan, saat ini penyerapan anggaran kesehatan baru berkisar 5,12 persen dari total anggaran kesehatan 87,55 persen.

Total anggaran tersebut juga dialokasikan untuk penanganan penularan virus corona, yang menjadi penyebab pandemi Covid-19. Kendati demikian, pemerintah akan melakukan percepatan pencairan dana kesehatan.

Salah satunya, Kunta menambahkan, dengan cara merevisi teraturan di Kementerian Kesehatan dan Kementerian Keuangan.

“Upaya-upaya percepatan tadi sudah disampaikan ada revisi ada revisi (peraturan) Kemenkes dan diikuti juga dengan PMK (peraturan menteri keuangan) dan juga penyediaan uang muka,” tuturnya. (Jirur)

Disarankan
Click To Comments