Tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Buronan Maria Pauline Dijaga Ketat

KOTA TANGERANG,PenaMerdeka – Maria Pauline Lumowa, pelaku pembobolan kas Bank BNI cabang Kebayoran Baru lewat Letter of Credit (L/C) tiba di Bandara Internasional Soekarno Hatta (Soetta), Tangerang, Kamis (9/7/2020).

Maria yang menggelakan yang senilai Rp1,7 triliun itu tiba di Gedung VIP Terminal 3 Bandara Soetta pukul 11.05 WIB. Pantauan dilokasi Maria mengenakan pakaian tahan berwarna orange dengan tangan diborgol.

Pada saat tiba, tersangka yang menjadi buronan kurang lebih 17 tahun tersebut dijaga ketat oleh pihak Kepolisian.

Kemudian, Maria dievakuasi ke dalam salah satu ruangan di Gedung VVIP Terminal 3. Di dalam ruangan, sudah ada Menteri Hukum dan HAM (MenkumHAM), Yasona Laoly yang telah tiba lebih awal.

Pengamanan di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta pun terpantau dikawal ketat dari unsur Polri, TNI, Aviation Security (AVSEC) PT Angkasa Pura II.

Seperti diketahui, Maria Pauline Lumowa, menjadi buronan negara sejak 2003 lalu.

Pemerintah Indonesia melalui KemenkumHAM mengunjungi Serbia dan berhasil membuat kesepakatan hukum serta membawa pulang wanita yang melakukan pembobolan Bank BNI tersebut. (Hisyam)

Disarankan
Click To Comments