KOTA TANGERANG,PenaMerdeka – Panti asuhan yatim piatu di Kota Tangerang menjadi klaster baru penyebaran covid-19. Awal penularan terjadi saat satu pengurus panti asuhan itu terinfeksi virus asal Wuhan, China ini.
Walikota Tangerang, Arief R Wismansyah, mengatakan, penambahan kasus positif di wilayahnya tersebut sangat signifikan. Ditambah lagi munculnya klaster baru ini.
“Hari ini ada klaster baru, rumah yatim piatu,” ucapnya, Kamis (24/9/2020).
Arief menjelaskan, dari satu pengurus yang terkonfirmasi positif covid-19 itu kemudian mereka meminta bantuan Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang untuk melakukan swab test massal.
“Hasil dari swab test massal tersebut ditemukan 33 orang terdiri dari anak dan pengurus ikut terkonfirmasi positif covid-19,” katanya.
Menurut Arief, kini 33 orang dari rumah yatim tersebut langsung menjalani isolasi di rumah singgah Puskesmas Jurumudi Baru, Kota Tangerang.
“Nah ini kita buka Puskesmas Jurumudi Baru kapasitas 60, ini 33-nya dari yatim piatu ini masuk semua hari ini,” jelas Arief.
Pihaknya langsung melakukan sterilisasi di rumah yatim piatu tersebut dan menyuplai makanan untuk yang isolasi Puskesmas Jurumudi Baru dan yang dinyatakan negatif bertahan di rumah yatim piatu tersebut.
Arief pun menghimbau, kepada seluruh pengurus panti asuhan yang ada di Kota Tangerang agar dapat menjaga kebersihan lingkungan panti. Serta, mengurangi interaksi langsung dengan sesama penghuni panti maupun orang lain.
“Perhatikan peralatan makan, ibadah harus milik masing-masing, makan bersama juga harus diperhatikan penyajiannya serta menjaga jarak dalam berinteraksi, dan juga selalu menggunakan masker,” pesannya.
Dari data yang didapat dari website resmi Pemkot Tangerang https://covid19.tangerangkota.go.id/ total kasus positif ,ovid-19 sejak 24 September 2020 berjumlah 1.405 orang.
Dimana, angka itu naik 39 kasus sejak hari sebelumnya. Sementara untuk pasien yang dirawat berjumlah 1.019 orang turun 68 orang dari hari sebelumnya.
Kemudian ada 960 orang dinyatakan sembuh dan 57 orang meninggal karena Covid-19 di Kota Tangerang. (hisyam)