Yuk Dukung Timnas Garuda Vs Australia! Ini Prediksi Pertandingan dan Skor Versi Andra Soni
SEPAK BOLA PEMERSATU BANGSA
BANTEN,PenaMerdeka – Pecinta Sepakbola Banten, Indonesia, tertuju pada match day kedua lanjutan babak tiga (3) Grup C penyisihan Piala Dunia 2026 zona Asia, Tim Nasional (Timnas) Senior Indonesia bakal meladeni tim Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (10/9/2024) malam.
Andra Soni calon gubernur (Cagub) Banten ditanya tanggapannya perihal timnas Indonesia yang sedang berjuang ke panggung Piala Dunia Amerika Serikat 2026 nanti merasa bersyukur lantaran pada matchday pertama skuad asuhan Shin Tae-Yong (STY) mampu menorehkan hasil positif dengan menahan imbang Arab Saudi.
Tetapi kata pria yang juga kandidat calon di Pilgub Banten itu mengatakan, saat nanti bertemu tim kuat Australia di SUGBK Rizky Ridho Cs akan optimis mendulang kemenangan. Dia merinci karena ada sejumlah faktor.
PSSI menurutnya telah melakukan langkah strategis, karena momen ini masuk perhelatan kelas dunia. Di tubuh skuad Indonesia telah berubah, diisi dengan level pemain yang berkualitas untuk meladeni lawan yang sudah berlabel tim kelas dunia pula.
“Pemain Timnas sekarang sangat kompetitif, yang (pemain, red) lokal di Liga 1 Indonesia bagus. Ditambah pemain abroad juga kan mainnya di level kompetisi eropa. Kita kan menyaksikan di layar televisi, enak kan ditontonnya. Gaya eropa dikolaborasi dengan asli ciri permainan Indonesia,” kata Andra Soni melalui jaringan selulernya, Selasa (10/9/2024) pagi.
Jadi Dia memprediksi pertandingan akan berlangsung sengit karena kedua tim masing masing ingin menggondol tiga poin.
Andra beralasan, Tim Socceroos punya motivasi bangkit setelah takluk dari Bahrain 0-1. Demi merebut tiga poin akan main dengan motivasi tinggi, tetapi yang perlu diingat bermain di SGBK dengan dukungan penuh penonton untuk timnas Garuda akan tidak mudah dilalui bagi lawan.
Kata Andra, meski Autralia (24) terpaut jauh secara rangking FIFA dengan Indonesia (132), dibawah kapten tim Jay Idzes yang bermain di kompetisi Seri-A Italia bersama Venezia itu diharapkan mampu membendung serangan dari striker Australia.
Modal hasil seri saat melawan The Green Falcon julukan Timnas Arab Saudi tentu menambah kuat mental bertanding tim Garuda saat melawan Australia.
“Yah Insya Allah kita menang skor 2-0 untuk asuhan STY. Sebab menambah tiga poin hasil menang melawan Australia memudahkan langkah selanjutnya bagi timnas Garuda,” tegas Andra bersemangat.
Maka kita sebagai warga bangsa, tetap optimis dan akan sangat bangga jika Timnas Indonesia ikut berlaga di level Piala Dunia. Olahraga merakyat dan paling tinggi melibatkan banyak suporter menurutnya menjadi pemersatu bangsa.
Seperti diketahui klasmen sementara penyisihan Piala Dunia 2026 Grup C Zona Asia timnas Jepang masih bertengger di posisi teratas.
Bahrain masuk di peringkat ke 2, sementara pada posisi 3 dan 4 ditempati Indonesia dan Arab Saudi. Australia masuk di peringkat ke 5 klasmen, sementara timnas China menjadi penghuni juru kunci Grup C. (red)