Kabar duka menyelimuti jajaran Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel), yaa pasalnya salah satu pejabat eselon III yakni Ade Iriana menghembuskan nafas terakhir pada Sabtu (1/10/2016) lalu sekitar pukul 20.00 WIB.
Almarhum Ade Iriana yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Hukum Setda Pemkot Tangsel dikenal kawan sejawat merupakan pria yang baik dalam pergaulannya. Karenanya, mendapat berita duka itu sontak saja kawan dan kerabat dekatnya di Pemkot Tangsel kaget.
Apalagi sebelumnnya almarhum juga dikabarkan belum pernah terdengar menderita sakit jantung. Dari informasi yang berhasil dihimpun, almarhum medapat serangan penyakit jantung ketika berada di kampung halamannya daerah Rangkas Bitung, Lebak, Banten.
Salahseorang kerabat dekat almarhum, TB. Suradi, Kabid Pendidikan Dasar (Dikdas), Dinas Pendidikan Kota Tangsel menuturkan, almarhum sebelum menghembuskan napas terakhir sempat mengalami sesak napas, pusing dan keluar keringat dingin.
“Almarhum sempat mengalami sesak nafas dan ketika berjalan merasa pusing,” ujar TB. Suradi, Minggu (2/10) saat di rumah duka, Rangkas Bitung, Kabupaten Lebak.
TB. Suradi menambahkan, almarhum sempat juga dilarikan ke UGD RSU Lebak oleh pihak keluarga sebelum meninggal dunia.
“Kabar yang kami terima beliau meninggal pukul 20:00 WIB. Pemakaman dilaksanakannya kemarin Minggu, (2/10-2016) di wilayah Leuwi Jamang, Rangkas Bitung, Lebak Banten,” tandas TB. Suradi.
Tampak hadir di rumah duka Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany, Asda 1 Pemkot Tangsel Ismunandar, Asda 3 Pemkot Tangsel, Nur Slamet, Kepala BP2T Tangsel, Kadis. Koperasi & UKM Tangsel, Kadishub Tangsel, beberapa Eselon 4 Pemkot Tangsel, Pejabat Bapeda Tangsel, para kepala bagian sekretais daerah, Camat Setu, Camat Serpong Utara dan Camat Ciputat. (deden)