DPK Banten & KNPI Kota Tangerang Sosialisasi Literasi Pembaca Al-Qur’an

KOTA TANGERANG,PenaMerdeka – Untuk meningkatkan minat baca, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (DPK) Provinsi Banten bersama DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Tangerang menggelar sosialisasi literasi pembaca Al-Qur’an.

Acara yang mengusung tema ‘Membangun Karakter Umat Dengan Membaca Al-Qur’an’ itu berlangsung di Gedung Pemuda DPD KNPI Kota Tangerang, Jalan A Dimiyati, Sukasari, Kota Tangerang.

Zaelani, Kepala Bidang Perpustakaan Kota Tangerang mengatakan, literasi pembaca Al-Qur’an ini secara organisasi disambut baik. Apalagi didorong upaya dari organisasi kepemudaan.

“Acara ini kan mengincar kepada pemuda khususnya KNPI Kota Tangerang. Ini kan road shownya dari provinsi kita disini menyediakan tempat dan kita sambut baik untuk pengembangan terhadap membaca ini,” terang Zaelani kepada PenaMerdeka.com, Rabu (26/9/2018).

Sementara itu, Uis Adi Dermawan, Ketua DPD KNPI Kota Tangerang menyatakkan, literasi pembaca Al-Qur’an ini untuk mengingatkan anak muda di zaman sekarang supaya tidak lupa terhadap pedoman hidup umat islam.

“Didasari dengan kondisi hari ini, minat baca kitab suci umat islam masih rendah dan bahkan menurun. Anak muda sekarang lebih banyak nongkrong dengan kesibukanya dan mereka lupa dengan pedoman hidupnya, nah disini kita ingatkan,” papar Uis.

Menurutnya, kitab suci umat islam ini sebagai pedoman hidup muslimin yang ada di seluruh dunia. Kata dia, pengaruh menurunya minat baca karena fatkor dilingkungan sekitar dan peran orang tua.

“Kalau dulu kita pas SMA (Sekolah Menengah Atas) masih diingatkan untuk ngaji, namun saat kan kalau sudah nongkrong malah lupa. Nah, orang tua zaman sekarang lebih suka anaknya untuk les bahasa Inggris dan sebagainya dibandingkan anaknya ikut pengajian,” ungkap Uis.

Ia menambahkan, acara ini disambut antusias luar biasa dari pemuda ataupun pemudi. Pada acara itu juga ada pembagian Al-Qur’an yang diharapkan bisa dipergunakan sehari-hari dan bermanfaat bagi masyarakat.

“Tadi juga kita bagikan Al-Qur’an yang diharapkan bisa dipergunakan dalam sehari-hari. Ya setelah keluar dari sini, setiap mereka sesudah sholat bisa menyempatkan untuk membaca. Dari sosialisasi Literasi Pembaca Al-Qur’an ini juga dapat meningkatkan minat baca dikalangan pemuda,” pungkasnya. (hisyam)

Disarankan