Jelang Pemilu 2019, Kesbangpol Kota Tangerang Fasilitasi Parpol, Ormas dan LSM

KOTA TANGERANG,PenaMerdeka – Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Tangerang menggelar fasilitasi pertemuan dan kerjasama antar lembaga pemerintah, parpol, ormas dan LSM, di GOR Neglasari.

Pertemuan ini digelar dalam rangka menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) yang bakal berlangsung April 2019 mendatang.

Temmy Mulyadi, Kepala Kantor Kesbangpol Kota Tangerang mengatakan, jelang pemilu pihaknya perlu pemberitahuan informasi up to date dari parpol, ormas, LSM, organisasi kepemudaan untuk mendeteksi kerawanan pemilu.

“Sebelumnya kami juga telah menggelar rakor dengan pihak KPU, Bawaslu, Polres, Kodim dan BIN untuk menghadapi Pemilu 2019,” terang Temmy kepada wartawan, Selasa (11/12/2018).

Ia menjelaskan, pihaknya juga program pembangunan Kota Tangerang saat ini sangat baik lantaran iklim masyarakatnya sangat kondusif walau beragam suku, ras dan agama.

“Pemilu 2019 nanti diharap bisa meningkatkan tali persaudaraan, jangan sampai ada beda pandangan malah terpecah belah. Pembangunan Kota Tangerang perlu disinergikan kepada berbagai pihak,” tegas Temmy.

Sementara itu, Achmad Dimiyati, Kasi Ketahanan Bangsa dan Masyarakat
menambahkan, fasilitasi pertemuan dan kerjasama antar lembaga pemerintah, parpol, ormas dan LSM diikuti 300 orang dengan tema Pemilu 2019 dan Demokrasi Indonesia.

“Maksud dan tujuan sebagai pembekalan kepada peserta dengan substansi berbasis pembangunan karakter manusia yang mempunyai pengetahuan politik dan Demokrasi,” tambah Achmad.

Kesbangpol Kota Tangerang juga menghadirkan narasumber nasional dengan materi antisipasi berita hoax penyebaran isu sara, penanganan kejahatan cyber jelang pemilu, Perpolitikan di Indonesia sudut pandang budaya dan masa depan demokrasi Indonesia di era milenial. (hisyam)

Disarankan
Click To Comments