Merasa Tak Diajak Sinergi, KNPI Gruduk Kecamatan Batuceper Tangerang

CAMAT DINILAI TERTUTUP

KOTA TANGERANG,PenaMerdeka – Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kecamatan Batuceper menggelar aksi unjuk rasa di kantor Kecamatan Batuceper Rabu (19/9/2020).

Herdiansyah, ketua DPC KNPI Kecamatan Batuceper menilai Camat Batuceper Rahmat Hendrawijaya kurang melibatkan unsur pemuda.

Terutama dalam mensosialisasikan program – program Pemkot Tangerang yang sedang berjalan.

Hardiansyah juga menuding ada pembiaran atas beberapa proyek bangunan yang disinyalir belum mengantongi ijin dibeberapa titik di wilayah Batuceper.

“Kita bicara terkait kondusifitas pemuda karena beliau tidak mampu untuk melakukan itu semua. Kemudian kami tidak pernah diajak sosialisasi soal keterbukaan informasi publik. Dan yang ketiga ijin mendirikan bangunan,” kata Hardiansyah.

Ia mengatakan camat yang dinilai terkesan menutup diri dari dan tidak pernah memberikan akses kepada organisasi pemuda.

Maka itu ia mengancam akan menggelar aksi unjuk rasa lanjutan.

“Tidak ada solusi yang memang bisa diberikan oleh bapak camat kita,” tuturnya. (chenk)

Disarankan
Click To Comments