KOTA TANGERANG,PenaMerdeka – Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah, menyebutkan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di wilayahnya efektif.
Sebab, dari data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), kota seribu industri tersebut saat ini masuk zona kuning covid-19.
“Semalem sudah dievaluasi, memang PPKM ini alhamdullilah di Kota Tangerang sudah mulai merasakan hasilnya. Makannya ini kita dorong kita akan optimalkan lagi,” ujarnya, Senin (1/2/2021).
Arief menjelaskan Kota Tangerang masih menerapkan PPKM hingga Senin, 8 Februari 2021 mendatang.
“Iyah kan aturannya sampai tanggal 8 besok. Yang bikin aturan PPKM itu kan kementerian,” katanya.
Arief menuturkan Forkopimda di Kota Tangerang akan berupaya lebih mengoptimalkan lagi agar menurunkan dan memutus rantai covid-19.
Ia juga meminta masyarakat harus tetap semangat menjadi bagian dari solusi agar bisa beraktivitas sediakala.
“Kemarin juga saat kita apat dengan BNPB pusat, Kota Tangerang sudah masuk ke zona kuning. Mudahan kedepan kita tingkatkan ke zona hijau,” jelasnya.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo menyatakan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Pulau Jawa dan Bali untuk menekan penyebaran virus corona (Covid-19) tidak efektif.
“Saya ingin menyampaikan mengenai yang berkaitan dengan PPKM, tanggal 11-25 Januari, kita harus ngomong apa adanya, ini tidak efektif,” kata Jokowi dalam video rapat terbatas yang diunggah akun Sekretariat Presiden di Youtube, Minggu, 31 Januari 2021 kemarin.
Jokowi menyebukan ketidakefektifan PPKM terlihat dari mobilitas masyarakat yang masih tinggi, sehingga di beberapa provinsi kasus positif Covid-19 tetap naik. (hisyam)