Tim Samba Brasil dalam laga di babak kualifikasi Piala Dunia 2018 berhasil menjungkalkan tim Bolivia dengan skor 5-0 tanpa balas. Yang lebih mencengangkan, pada pertandingan itu Brasil mengusai jalannya pertandingan dengan presentasi penguasaan bola 70:30.
Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Arena das Dunas, Jumat (7/10/2016) dini hari WIB. Sehingga Brasil juga menciptakan lebih banyak peluang.
Pada babak awal Brasil sudah unggul 2-0 atas Bolivia. Bintang klub Barcelona Neyamar menceploskan bola ke gawang Bolivia di menit ke 11. Disusul Philippe Coutinho menggandakan keunggulan pada menit ke-26.
Gol pertama Neymar dengan taktik dan visi bermain menjadi salahsatu faktor pundi pundi kemenangan tercipta. Neymar melewati duel melawan pemain belakang Bolivia, sebelum memberikan umpan terobosan kepada Gabriel Jesus.
Berada dalam posisi yang cukup lowong di dalam kotak penalti Bolivia, Gabriel memilih untuk tidak menembak langsung, tetapi mengembalikan bola kepada Neymar, yang langsung menceploskan bola ke gawang Bolivia.
Coutinho kemudian menggandakan keunggulan Brasil lewat tendangan kaki kanan dari dalam kotak penalti. Gol itu sendiri tercipta berkat kepiawaian Giuliano, yang menggiring bola sendirian di sisi kanan sebelum akhirnya memberikan operan kepada Coutinho.
Brasil unggul 3-0 lewat satu gol tambahan lagi yang dicetak oleh Filipe Luis pada menit ke-39. Neymar kembali berperan dalam terciptanya. Kali ini, umpan terobosannya diselesaikan Luis dengan sepakan kaki kiri.
Tidak cukup dengan tiga gol, Brasil menutup babak pertama dengan keunggulan 4-0 lewat gol Gabriel Jesus pada menit ke-44. Pemain yang akan bergabung dengan Manchester City pada Januari 2017 itu menyelesaikan umpan terobosan Neymar dengan tendangan kaki kiri dari dalam boks penalti.
Kendati pun terus menggempur pertahanan Bolivia, Brasil hanya bisa menambah satu gol lagi. Gol kelima mereka hadir pada menit ke-75 lewat gelandang milik Liverpool, Roberto Firmino. Ia sukses menyambut tendangan penjuru Coutinho dengan sundulan dari jarak dekat.
Dengan hasil ini, Brasil berada di posisi kedua klasemen kualifikasi Piala Dunia 2018 zona CONMEBOL dengan nilai 18. Sementara itu, Bolivia berada di posisi kesembilan dengan nilai 7.
Susunan Pemain
Brasil: Alisson, Dani Alves, Marquinhos, Miranda, Filipe Luis, Fernandinho, Renato Augusto, Giuliano (Lucas Lima 76), Coutinho, Neymar (Willian 69), Gabriel Jesus (Firmino 67).
Bolivia: Lampe, Rodriguez, Raldes, Zenteno, Bejarano, Campos (Vaca 64), Melean, Azogue, Moreno, Duk (Escobar 78), Arce (Ramallo 55).
Hasil Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan
Ekuador vs Chile 3-0
Uruguay vs Venezuela 3-0
Paraguay vs Kolombia 0-1
(abidin/dbs)