SEOUL,PenaMerdeka – Babak baru hubungan antara dua Korea, akan terus berlanjut. Kemungkinan, pertemuan antara kepala negara ini terjadi saat Presiden Korsel, Moon Jae-in, menuturkan dia bersedia bertemu pimpinan Korut Kim Jong-un pada kondisi tertentu.
Pernyataan ini muncul sesudah negara mereka sepakat dalam perundingan tingkat tinggi dengan tujuan bekerja sama dalam Olimpiade Musim Dingin bulan depan di Korsel.
Melansir dari ABC, Presiden Korsel mengatakan dia terbuka untuk bertemu dengan Kim Jong-un untuk menyelesaikan kebuntuan nuklir Korut. Namun, keberhasilan KTT tersebut harus sudah terjamin sebelum pertemuan tersebut bisa terwujud.
“Saya meminta lebih banyak lagi pembicaraan dan kerja sama dengan Korut untuk menyelesaikan kebuntuan nuklir,” katanya, Rabu (10/1/2018).
Kedua Korea ini mengadakan perundingan tingkat tinggi untuk pertama kalinya dalam dua tahun. Keduanya setuju untuk bekerja sama saat Olimpiade Musim Dingin bulan depan di Korea Selatan.
Korut mengirim delegasi pejabat, atlet dan lainnya dalam pesta olahraga multicabang itu pada 9-25 Februari mendatang. Kedua pihak sepakat mengadakan pembicaraan mengenai pengurangan ketegangan pada sepanjang perbatasan mereka.
Kesepakatan antara Presiden Korsel dan Kim Jong-un tersebut menyusul satu tahun ketegangan yang meningkat atas program nuklir Korut akan melihat bahaya perang di semenanjung wilayah itu. (Penamas)