PARIS,PenaMerdeka – Jean-Yves Le Drian, Menteri Luar Negeri Prancis menyebutkan bahwa prancis tidak memiliki rekaman pembunuhan Jamal Khashoggi, wartawan Arab Saudi.
Pernyataan ini pun bertentangan dengan pernyataan dari Presiden Turki, Tayyip Erdogan.
Le Drian menyatakan, sepengetahuan Paris belum menerima rekaman pembunuhan wartawan Jamal. Kata dia, Erdogan ‘Main’ politik soal kejadian yang menimpa Khashoggi.
“Ini berarti dia memiliki permainan politik untuk bermain dalam situasi yang seperti ini,” terang Le Drian dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir Al Arabiya.
Seperti diketahui, Erdogan pada Sabtu, (10/11/2018) kemarin mengatakan, Ankara sudah membagikan rekaman pembunuhan Khashoggi kepada beberapa negara.
Diantaranya adalah Saudi, Amerika Serikat (AS), Jerman, Prancis, Inggris dan Kanada adalah negara yang disebut-sebut menerima rekaman.
Berbeda dengan Prancis, Kanada dan Jerman sudah mengkonfirmasi menerima, Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau mengatakan intelijen Kanada sudah mendengarkan rekaman tentang yang terjadi pada Khashoggi.
Sementara itu, Angela Markel, juru bicara Kanselir Jerman menegaskan bahwa mereka sudah menerima informasi rekaman pembunuhan dari Turki. (uki)