Desmond: Polisi Mesti Bongkar, Gak Rasional Bandar Narkoba Bisa Kabur Gampang

TAHANAN LAPAS KELAS I TANGERANG

KOTA TANGERANG,PenaMerdeka – Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Desmond Junaidi Mahesa mendesak pihak kepolisian untuk menyelidiki kasus kaburnya bandar narkoba, Cai Changpan alias Cai Ji Fan asal Tiongkok tahanan Lapas Kelas I Tangerang.

“Pertama nggak mungkin, kalau orang gali tanahnya nggak ada. Gak mungkin orang mecahkan keramik, keramiknya nggak ditemukan,” ucapnya saat melakukan inspeksi mendadak, Rabu (23/9/2020).

Desmond mengatakan, lantaran ada keanehan, membuat pihaknya bakal melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Polda Metro Jaya pada Selasa, 29 September 2020 besok. Hal itu untuk melakukan investigasi mendalam atas kasus ini.

Keanehan ini yang akan kami lakukan pada saat nanti Selasa kami lakukan kunker untuk melakukan investigasi mendalam atas kasus ini. Kita akan minta polisi sidik tuntas. Karena ini semua nggak masuk akal,” tegasnya.

Lanjut Desmond, indikasi orang dalam pegawai Lapas Kelas I Tangerang juga harus dituntaskan dengan penyelidikan.

“Ada hal hal yang nggak rasional yang harus diselidiki,” tukasnya. (hisyam)

Disarankan
Click To Comments