Jelang Laga di Sepang, Marc Marquez Bantah Sakit Perut Lantaran Makan Bakso

Menjelang balapan resmi yang akan dilangsungkan di Sirkuit Sepang, Malaysia Marc Marquez pembalap Repsol Honda sempat dikabarkan terkena infeksi pada saluran pencernaannya. Issu tersebut langsung dibantah Marquez, apalagi penyakit itu timbul lantaran habis memakan bakso kuliner khas Indonesia.

Beberapa waktu lalu sebelum berangkat ke Malaysia memang Marquez sempat mampir ke Indonesia, tetapi kata Marquez bahwa sakit perut yang dideritanya bukan lantaran akibat makan bakso yang pedas.

“Tidak. Bukan karena memakan bakso. Saya tak mengetahui kenapa, tapi tentunya bukan karena itu. Saya sudah pernah ke Indonesia beberapa kali dan tak terjadi apa-apa,” ujar Marquez mengutip Motorsport, Minggu (30/10).

Rider asal Spanyol tersebut sempat mengalami infeksi pada ususnya dan mengakibatkannya tak bisa tampil di latihan bebas kedua di Sirkuit Sepang, Malaysia.

The Baby Alien itu lantas membantah isu yang beredar tersebut. Marquez kini hanya fokus pada persiapan balapan, yang menurutnya start di posisi keempat tidaklah buruk.

“Justru yang kami pikirkan sekarang ini adalah dapat memenangkan arena di balapan yang sekarang dalam kondisi kebanyakan basah karena di Asia Tenggara sedang mengalami musim hujan. Jika nanti balapan berlangsung dalam keadaan basah, kami perlu settingan seperti biasa. Memulai balapan di posisi keempat tidak lah buruk,” pungkas pembalap berusia 23 tahun tersebut. (agus/dbs)

Click To Comments