Gempa Dahsyat 7,3 SR Guncang Iran, 61 Warga Tewas

TEHERAN,PenaMerdeka – Gempa dahsyat berkekuatan 7,3 skala richter (SR) mengguncangkan wilayah perbatasan antara Irak dan Iran. Sebanyak 61warga Iran diberitakan tewas dan ratusan lainnya terluka akibat kejadian tersebut.

Survei Geologi Amerika Serikat (USGS) menegaskan, bahwa gempa yang terjadi pada hari Minggu melanda wilayah di dekat Halabjah, sebelah tenggara Sulaymaniyah, sebuah kota yang ada di wilayah semi-otonom Kurdi di Irak utara.

Guncangan akibat gempa dahsyat tersebut bisa dirasakan hingga ke wilayah Qatar dan sebagiannya pada pukul 09.18 waktu setempat. Episenternya berada pada kedalaman 33,9 km.

Dilansir dari ISNA, kantor berita Iran, Senin (13/11) memberitakan, ada 61 korban yang tewas dan 300 lainnya luka-luka pada wilayah provinsi Kermanshah, wilayah Iran di dekat perbatasan Irak. Sebagian besar korban diyakini berada pada Kota Sarpol-e Zahab.

Tim penyelamat pun sudah ditempatkan di daerah tersebut untuk mewaspadai adannya korban yang belum didapati. Pada di tengah kekhawatiran tersebut jumlah korban tewas akan terus diprediksi meningkat.

Pada tahun 2003 lalu, sebuah gempa dengan kekuatan 6,6 SR juga pernah meratakan kota bersejarah Bam di wilayah Iran tenggara. Bencana tersebut terjadi pada saat itu menewaskan sekitar 26.000 orang.

Pejabat otoritas Sulaymaniyah mengumumkan bahwa keadaan darurat tersebut pada Senin dini hari ini untuk menilai dampak gempa dahyat di negara tersebut. (riri/dbs)

Disarankan
Click To Comments